Bukalapak Content Placement

Siang ini dikejutkan dengan email yang mengatasnamakan Bukalapak, yang intinya memberikan penawaran untuk content placement atau pemasangan konten pada website saya. Jujur blog ini secara konten memang kurang aktif, ntah males atau memang moodnya lagi nggak dapet hihi.


Coba google dulu takutnya penipuan, namun menemukan beberapa artikel yang mereview content placement Bukalapak dan itu memang benar ada dan terbukti sampai ke pembayaran sesuai dengan yang ditawarkan.

Emailpun saya balas, dan akhirnya mendapat balasan untuk memasang konten yang diberikan dengan petunjuk dan beberapa ketentuannya.

Setelah sekian lama akhirnya login lagi ke web dan langsung memasang postingan dengan bahan dan ketentuan yang diberikan. Konfirmasi harus dilakukan ke pemberi pekerjaan untuk memastikan postingan sesuai dengan petunjuk dan ketentuan dengan menyertakan URL postingan dan Nomor Rekening hehehe. 2-3 kali balas email karena memang harus nurut sesuai poin-poin utama dari kriteria dan akhirnya postingan dinyatakan layak.

Berikut link postingan yang dimaksud: 5 KELEBIHAN HEADSET BLUETOOTH YANG WAJIB ANDA KETAHUI

21 Maret dapat kabar, katanya pembayaran telah dilakukan .. Allhammdulillah yes gajian 350rb dari Bukalapak.


Tags:
  • # Review
  • Mutiara Hadist: Hebatnya Shalat 5 Waktu

    Dari Abu Hurairah R.a. Berkata: Saya Telah Mendengar Rasulullah Saw Bersabda, Bagaimanakah Pendapatmu Seumpama Ada Sebuah Sungai Di Muka Pintu Salah Seorang Dari Kamu, Lalu Ia Mandi Daripadanya Setiap Hari Lima Kali, Apakah Masih Ada Tertinggal Kotorannya?" Para Sahabat Menjawab, "Tidak." Nabi Saw Bersabda, "Maka Demikianlah Shalat Lima Waktu, Allah Akan Menghapuskan Dosa-dosa Dengannya."

    TOP