Persib: Jangan Serba Mendadak!

Manajemen Persib Bandung sudah menyatakan diri bakal lebih serius mempersiapkan tim pada musim 2010/2011 ini. Manajemen mengaku mepetnya waktu persiapan di musim lalu sebagai biang kegagalan merengkuh gelar juara LSI 2009/2010.

Musim lalu, segala sesuatunya memang serba mendadak. Bahkan Jaya Hartono sebagai pelatih muncul, saat persiapan tinggal menyisakan waktu satu bulan. Pada pertngahan jalan, kinerja Jaya yang kurang gemilang serta banyaknya tuntutan, membuat pelatih asal Medan tersebut memilih mundur.

Persib Maung BandungPerekrutan Pemain pun terkesa terburuburu. Alhasil, keberhasilan merekrut duo Thailand Suchao Nutnum dan Shintaweechai "Kosin” Hatthairatanakool hanya bisa dinikmati separuh musim. Pengganti Suchao yakni Satoshi Otomo malah menjadi salah satu rekrutmen gagal Maung Bandung musim ini. Hasilnya, hanya bisa duduk di peringkat keempat LSI, turun dari musim lalu yang bisa duduk di peringkat ketiga.

Musim ini, jauh-jauh hari jelang LSI kembali bergulir sudah muncul nama Daniel Darko Janackovic. Tetapi, hal itu malah menimbulkan polemik tersendiri. Darko yang datang berdasarkan pendekatan
konsorsium, membuat Manajer Umuh Muhtar berang.

Meskipun demikian Umuh sendiri mengakui persiapan kali ini harus jauh lebih baik dari musim lalu. Pasalnya, target juara yang gagal pada musim lalu, terus diusung manajemen dan konsorsium pada musim nanti. "Kita tetap mengejar juara, karena tuntutannya kan itu.

Makanya, pelatih dan pemain yang terbaik yang kita cari,” jelasnya. Pria yang juga menjabat Dirut PT PBB ini lebih cenderung memilih Robert Rene Albers ketimbang Darko sebagai pelatih.

Umuh menilai, Rene telah mampu mengantarkan Arema Indonesia menjadi jawara LSI 2009/2010. "Lebih dari itu, dia punya program jangka panjang bagi tim. Saya sudah menghubunginya dan dia bilang juga mau ke Persib,” jelas Umuh. Terlepas dari siapapun pelatih yang akan disepakati konsorsium dan manajemen, namun Umuh mengisyaratkan akan menyerahkan sepenuhnya wewenang dan tanggungjawab pencarian pemain kepada pelatih. Dia menyatakan, manajemen hanya menjadi jembatan antara pelatih dan calon pemain.

"Karena nanti soal tim akan jadi tanggungjawab pelatih. Makanya, yang mencari pemain sepenuhnya akan diserahkan kepada pelatih. Kalau ada apaapa, pelatih harus siap bertanggungjawab. Karena dia punya target dan program sendiri yang disepakati manajemen,” bebernya.(bsf)

sumber: radarsukabumi

Tags:
  • #null
  • Mutiara Hadist: Para Dukun Mendapat Informasi Dari Jin

    "Telah Mengabarkan Kepada Kami Ali Bin Abdillah Dari Hisyam Bin Yusuf Dari Ma'mar Dari Az-Zuhri Dari Urwah Bin Zubeir Dari Aisyah R.a. Berkata, "Orang-orang Bertanya Kepada Rasulullah SAW Tentang Para Dukun," Beliau Bersabda, "Tidak Ada Apa-apanya." Para Sahabat Bertanya, "Wahai Rasulullah, Mereka Kadang-kadang Bisa Menceritakan Sesuatu Yang Benar Kepada Kami. Maka Rasulullah SAW Bersabda, "Kalimat Tersebut Berasal Dari Kebenaran Yang Dicuri Oleh Jin, Kemudian Dibisikkan Ke Telinga Para Walinya (dukun). Maka Para Dukun Tersebut Mencampurkan Kalimat Yang Benar Tersebut Dengan Seratus Kedustaan."

    TOP